Cara Isi Setting Modem Flexi Smart EVDO

Cara Isi Setting Modem Flexi Smart EVDO bisa dilakukan sendiri karena untuk instalasi modem dan setting internet modem EVDO tidaklah sulit bahkan sangat mudah. Bagi yang belum mengerti cara instalasinya, ikuti langkah-langkah berikut ini:

Hubungkan modem ke komputer dengan cara memasukkan /colokan modem Evdo ke slot USB pada laptop/PC. Untuk PC slot USB dibagian belakang asupan daya listriknya lebih baik daripada slot usb di bagian depan. Biasanya pada Windows XP, Vista, Windows 7 modem secara otomatis akan mendeteksi hardware baru. Ikuti saja semua langkah-langkah instalasi modem dengan cara klik “Next” hingga proses instalasi selesai.

Setelah cara instal modem diatas selesai, langkah berikutnya adalah Setting APN modem EVDO:
Pada tampilan dashboard EVDO modem, klik “Set” lalu pilih “Option” kemudian Klik “New”.

Berikut ini contoh cara standar mengisi APN untuk Internet smart, internet Flexi, star one dan internet AHA :

Cara untuk konfigurasi Setting APN Modem Paket internet SmartFren :
  • User Name: smart
  • Password = smart
  • Phone = #777
Lainnya abaikan saja tidak usah di isi dan Akhiri dengan meng klik “OK” Setting modem Evdo sedah selesi dan modem siap digunakan. Cara daftar Paket Internet smartfren lihat disini.

Untuk Internet modem evdo setting apn, Phone dial up number, username dan pasword bisa diganti. Ini berguna pada saat koneksi internet lambat mungkin dikarenakan banyak pengguna internet menggunakan konfigurasi parameter setting APN yang sama.

Dalam kasus diatas silahkan ganti setting Phone dial up, username dan password dengan alternatif dibawah ini :
Alternatif Phone Number Dial up:
  • # 777
  • *99#
  • *31*11111#
Alternatif Username:
  • smartfren
  • smart
  • m8
  • cdma
  • wap
Alternatif Password:
  • smartfren
  • smart
  • m8
  • cdma
  • wap
Gunakan settingan APN alternatif yang dapat berfungsi dengan baik pada modem kita.

Untuk pengguna Internet Flexi Broadband telkom konfigurasi Setting APN pada Modem Flexi sbb :
  • Phone Number Dial up: # 777
  • User name: telkomnet@flexi
  • Password: telkom
alternatif username, password, dial up modem
cara isi setingan modem evdo
Phone Number Dial up: # 777
  • User name Paket Flexi Unlimitted :Username : (sesuai waktu registrasi yang diperoleh dari sms balasan saat mendaftar paket Unlimitted Flexi)
  • Password: telkom
Cara Isi APN modem AHA / Esia
  • Dial Number : #777
  • Username : aha@aha.co.id
  • Password : aha
Untuk pengguna Paket Internet Star one gunkan setting Modem dibawah ini:
  • APN : starone
  • username : indosat
  • dial number: #777
Dibawah ini adalah setting APN tambahan jika kita ingin menggunakan DNS. DNS berguna untuk menstabilkan koneksi internet. Beberapa jenis Paket internet dari operator tertentu dapat memanfaatkan setting DNS ini untuk membuka situs yang diblokir atau difilter oleh Nawala.

Pilih salah satu Isi setting APN modem DNS dibawah ini :

Open DNS
Primary: 208.67.222.222
Secondary: 208.67.220.220

atau gunakan setting DNS

Google Dns
Primary: 8.8.8.8
Secondary: 8.8.4.4

Untuk membuka blokir nawala dengan DNS bervariasi tingkat keberhasilannya, pada paket Internet smart fren lebih mudah membuka blokir nawala di banding paket internet Flexi yang lebih sulit untuk buka blokir nawala. Karena flexi itu kan provider milik pemerintah, jadi situs situs mengandung unsur perjudian, sara, pornografi pasti diblokir, khsusnya video porno, kalau gambar porno biasanya masih bisa. Jika cara diatas sulit untuk membuka filter nawala silahkan menggunakan cara terbaru disini untuk membuka situs internet yang diblokir pemerintah.

Sebelum membeli modem dan paket internet EVDO, apstikan daerah kita masuk dalam jangkauan coverage area internet EVDO.

Untuk modem 3G/HSDPA dan setting APN modem ISP yang lain (all operator) silahkan lihat artikel disini. Jika pembaca mengalami kesulitan dalam melakukan setting APN modem CDMA/EVDO silahkan bertanya pada kolom komentar dibawah.

Artikel Terkait di Bali Service Computer

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

1.Pertanyaan dan komentar di blog ini dengan bahasa sopan dan jelas sesuai dengan artikel, spam/ iklan, sara akan di hapus.
2.Tidak melayani diskusi via sms dan WA hanya untuk pelanggan di tempat servis No Handphone WA: 085 238 900 600 - 089 541 090 1288
3 Artikel dilindungi hak cipta, menyalin, menyebarluaskan tanpa ijin seluruh/ bagian konten artikel akan kami laporkan ke DMCA.