Pertanyaan berapa biaya ganti layar hp Android sangat relatif jawabannya. Karena setiap handphone Oppo, Samsung, Realme Vivo, Xiaomi menggunakan jenis layar lcd berbeda termasuk ukurannya. Tempat servis akan lebih mudah menjawab jika kita bertanya lebih spesifik menyebutkan merk dan lengkap dengan seri atau tipenya, misal punya hape Asus, Xiaomi Redmi Note 7 retak, Samsung A50 bergaris, Realme 2 pro blank, Oppo A3s atau Vivo kaca pecah, bisa mengajukan pertanyaan rinci ke tempat servis contoh sbb: berapa harga ganti lcd Vivo Y93 pecah?
- Tipe Sparepart Layar: umumnya ada 4 tipe yaitu LCD, IPS, Oled dan Super Amoled Samsung
- Ukuran Layar Handphone Android : mulai 4" sampai dengan 7 inch, untuk tablet antara 8" sampai 10 inch.
- Teknologi Layar: ukuran 480 x 800 pixels s.d 1440 x 3040 pixels, kerapatan mulai ~233 ppi sampai dengan 550 ppi, menggunakan lapisan proteksi kaca layar Anti gores seperti Panda, Kingkong hingga Corning Gorilla Glass dsb.
- Baca secara rinci di sini : Berbagai Jenis Layar Handphone Pecah
Harga Tipe Layar HP
Info jika pembaca ingin memperbaiki dengan beli dan mengganti sendiri, perhatikan saat ini ada 4 tipe layar hp secara umum banyak digunakan (lihat contoh gambar diatas), dari harga paling murah yaitu LCD, lalu IPS, tipe IPS ini paling banyak dipakai berbagai merk mulai Asus, Oppo, Vivo Realme hingga Xiaomi Redmi dan Oled untk hp permiuim flasgship serta paling mahal adalah Super Amoled Samsung. Karena jenis LCD adalah tipe awal paling umum dipakai ketika Handphone Android mulai di jual dipasaran, wajar jika banyak pelanggan mengggunakan istilah itu untuk semua layar dengan menyebut LCD ketika menanyakan harga. Misal, Berapa harga ganti layar LCD Samsung J5? Padahal original bawaannya pakai Super Amoled dan paling mahal harganya. Jadi ingat saat saya pulang kampung ke Jawa naik motor, nenek bertanya: naik Honda apa le? Saya jawab: Honda yamaha nek he he he. Orang tua jaman dulu menyebut semua jenis motor sebagai Honda bebek.
Nah selanjutnya jika pakai jasa pasang dan bertanya ke tempat servis terdekat via WA, tulislah secara spesifik merk dan juga serinya, contoh:
- Berapa Biaya ganti lcd ori Samsung A10
- Jawab: Layar original pakai tipe IPS harganya 500 ribu
- Berapa Harga ganti layar ori Samsung A20
- Jawab : layar orinya menggunakan tipe Super Amoled 1.400.000 rupiah
- Berapa biaya perbaiki layar Oppo F7 blank?
- jawab : layar full set HP ori merk Oppo F7 harganya 500rb.
- Kok ditempat servis lain 400ribu?
- jawab: mungkin saja karena diganti pakai layar KW, aslinya kan ada pelapis kaca pelindung Corning Gorila Glass 5, sedangkan lcd KW lebih tipis karena tidak ada lapisan kaca pelindungnya, jadi mudah retak, bergaris dan tidak bergaransi.
Layar tidak ori alias KW umumnya downgrade spesifikasi di bandingkan asli bawaan HP Android, misal ppi resolusi lebih rendah/ agak buram, ketika jatuh terbentur sedikit saja atau kena tekanan lebih rentan rusak bergaris atau pecah penyebabnya adalah lcd lebih tips tanpa kaca pelindung. Jangankan cuma selisih 100 ribu, jenis layar Super Amoled Handphone Samsung original itu mulai rentang harga 1 juta (untuk seri A5) hingga 3 juta (untuk tipe Samsung S10), itu saja ada toko sparepart menjual jenis lcd kw untuk Samsung mulai harga 500 sampai dengan 800ribu. Maka ada istilah Kualitas 1, KW 2 dst. Pembaca yang sering beli ke toko online pasti paham hal ini.
Berikan Penjelasan Dengan Baik Ke Pelanggan
Tidak masalah pelanggan pilih mana, itu kan hak pemilik. Tetapi jika mau biaya ganti layar HP murah tetapi minta kualitas seperti layar bawaan asli, itu yang jadi masalah. Pepatah mengatakan: Ada harga ada rupa. Wajar beberapa pengguna mengalami masalah saat baru saja ganti layar kemudian dipakai beberapa hari sudah bergaris dan berwarna. Perlu diketahui juga jika pemilik memilih pakai layar kw, maka pemasangan ketika di lem akan jauh lebih sulit dan lama, bahkan teknisi tempat servis berpengalaman sekalipun harus extra hati-hati disebabkan sering ukuran kabel flexible dan ketebalan layar kaca tidak presisi beda dibanding aslinya. Dibalik keuntungan harga lebih murah layar lcd kw ini memiliki resiko tidak awet dan lebih mudah rusak.
Teman sesama teknisi jika membaca artikel ini pasti sudah pernah juga mengalami saat akan mengganti layar sebelumnya sudah di test normal seperti contoh gambar diatas, lalu mulai pemasangan menggunakan lem lcd khusus handphone sampai dirapikan casingnya dan semua aman, namun setelah selesai dikeringkan beberapa saat setelah diserahkan, kemudian timbul masalah, mulai dari layar tidak bisa disentuh, gambar blank hitam atau putih, bergaris, warna warni merah/ hijau gelap dan rusak. Penyebabnya adalah kualitas layar kw di bawah standar originalnya.
Tempat servis kami selalu memberikan garansi jika layar HP rusak di ganti menggunakan original, jika pemilik maunya pakai layar biasa atau kw karena harga lebih murah kami rekomendasikan langsung menambah pasang pelapis pelindung tampered glass, namun dalam beberapa kasus tempat servis kami memilih terima jasa pasangnya saja jika pelanggan mau beli sendiri layar HP pakai kw dengan harga paling murah, kan resiko garansi layar lcd nya ditanggung pembeli atau toko tempat jualnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
1.Pertanyaan dan komentar di blog ini dengan bahasa sopan dan jelas sesuai dengan artikel, spam/ iklan, sara akan di hapus.
2.Tidak melayani diskusi via sms dan WA hanya untuk pelanggan di tempat servis No Handphone WA: 085 238 900 600 - 089 541 090 1288
3 Artikel dilindungi hak cipta, menyalin, menyebarluaskan tanpa ijin seluruh/ bagian konten artikel akan kami laporkan ke DMCA.