Review Indihome

Sudah lebih dari 5 tahun tempat servis kami berlangganan Indihome paket internet 20 MB, untuk kebutuhan koneksi internet di laptop dan handphone sehari-hari. Mulai jaman unlimitted bebas FUP sampai secara sepihak, telkom mengubah kontrak dengan pembatasan FUP seperti sekarang ini. Untuk keperluan kerja download firmware, rom, software aplikasi dll sebenarnya cukup, namun masalah utamanya adalah, ketika kami lakukan test speed internet, hasil pengujian tidak pernah mendapat kecepatan sesuai dengan biaya tagihan pembayaran. Ingin komplain caranya juga susah. Berikut pengalaman review kami + update perkembangannya.

komplain

Sebagai tempat servis perbaiki handphone Android dan laptop kebutuhan online sangat penting bagi kami untuk melayani pelanggan, misalnya untuk download Firmware resmi, custom ROM, aplikasi root dan download berbagai program saat instal ulang laptop. Gambar dalam artikel ini adalah dokumentasi test kecepatan mulai bulan November, saat itu sedang terjadi gangguan internet massal sehingga banyak komplain, sampai koneksi normal terbaru Januari 2022 tidak pernah sampai 20 Mbps seperti yang dijanjikan dalam paket dan data test akan kami update setiap bulannya. 

Karena di konter tempat kami tidak hanya menerima jasa instal tetapi juga jasa ngeroot handphone dan perbaikan software, maka internet adalah kebutuhan wajib. Juni 2016 (sudah hampir 6 tahun) dengan langganan kecepatan 20 Mbps paket 3Play : Internet, telepon dan TV dengan STB ZTE (bukanHuawei) seharusnya sih lebih dari cukup dan tidak perlu komplain jika kecepatannya sesuai dengan biaya pembayaran tagihan. Harapan koneksi dari serat optik bukan sinyal tentu lebih stabil, faktanya tidak demikian, katanya: 'itu kan up to pak, bukan fix' demikian penjelasan customer servis. Namun belum adanya layanan serat optik provider lain/ masalah coverage, jadi sementara sampai saat ini, buat kami Indihome Telkom adalah pilihan terbaik dari yang terburuk, meskipun langanan 20 Mbps dapatnya hanya 10 Mbps alias 50% dari yang kami bayar seperti contoh gambar di bawah  ini. Untuk speed  upload nya malah lebih parah hanya dapat 2 s.d max 3 Mbps saja.

upload

Bagaimana cara komplain gangguan Indihome? Sebenarnya tersedia berbagai jalur untuk menyampaikan pengaduan Indihome, namun faktanya ketika internet bermasalah serta komplain tagihan, untuk melakukan pengaduan ke call center via handphone Android ternyata cukup sulit dan tidak gratis. Kita harus siap pulsa atau paket internet data dari provider lain. Kecepatan download tidak sesuai harga paket dan sulitnya melakukan pengaduan membuat kami harus mempertimbangkan untuk berganti paket Internet dari provider lain. Harus diakui jangkauan/ coverage di banyak kota dan daerah adalah keunggulan ISP Indihome. Untuk cara menyampaikan keluhan gangguan sebenarnya ada beberapa opsi yaitu lewat twitter, facebook, aplikasi indihome, call center telkom 147 dan review kami, paling manjur mengatasi keluhan adalah datang langsung ke kantor telkom, bukan graha telkomsel ya. 

Nah dari pengalaman kami pribadi ketika menyampaikan keluhan/permintaan downgrade menggunakan apikasi myIndihome apk sering tidak bisa dilakukan meskipun sudah login dengan benar dan isi aplikasinya lebih banyak iklan iklan promo saja, jadi saya lepas dari pada bikin berat hape. Pengaduan lain bisa lewat Facebook tapi hanya dijawab oleh asisten virtual bukan staff customer servis. Pernah mencoba menghubung 147 selain bayar pulsa juga tetap tidak bisa komplain dengan hp Android, karena harus menekan opsi tombol pilihan sedangkan handphone Android tidak ada tombol angka fisik, jadi jika ingin menggunan layanan 147 harus pakai telpon rumah/ hape jadul dan kena biaya ya, alias tidak gratis. Via twitter berhasil pada saat kami downgrade paket data tanpa harus datang langsung telkom plaza karena masih pembatasan covid 19. Untuk nomor WA indihome itu tersedia bagi calon pelanggan baru karena hanya melayani pemasang baru.

indihome

Kami akan update review test kecepatan tiap bulan dalam postingan artikel ini sambil menunggu opsi paket Internet provider lain masuk ke wilayah kami. Karena kecepatan tidak pernah sesuai dengan langganan paket (rerata download speed hanya 10 Mbps/ separuhnya) dan saat terjadi gangguan bayar tagihan perbulannya tetap, tidak ada perubahan pembayaran, jadi sementara ini untuk menghemat biaya kami memilih melakukan downgrade paket indihome dari triple play menjadi 1play Internet only 20 Mbps. Jika ada saran dari pembaca memiliki pengalaman berlangganan paket dari provider selain indihome, misalnya lebih baik dalam hal layanan, biaya paket lebih murah, serta kestabilan koneksi kecepatan bisa share di halaman komentar di bawah ini, untuk perbandingan sebagai masukan bagi kami dan pembaca lainnya. 

update

Maret 2022 kecepatan download jadi kenceng rerata 30Mbps, wah seneng sekali kalau bisa begini terus...he...he. Tapi ternyata masalah baru muncul, ini bukan kabar baik, tapi kabar duka, setelah saya cek wa dan email, secara sepihak telkom Indihome sudah melakukan upgrade paket kami dari 20 Mpbs ke 40 Mbps tanpa persetujuan dari kami, katanya kami mendapat program loyalti pelanggan, kok bisa ya? 

Aneh kan, upgrade tanpa meminta persetujuan dari pelanggan, soalnya ini sudah masuk point mengubah kontrak. Waduuuh harus komplain lagi minta penjelasan resmi dari telkom, daripada nanti tagihan bayarnya naik, karena speed internet hanya 30 Mbps masih tetap tidak sesuai paket upgrade seperti yang termaksud dalam email diatas, katanya dapat 40 Mbps.

Update: setelah minta penjelasan dan downgrade, pihak telkom Indihome menjamin tidak ada biaya tambahan untuk program loyalti pelanggan dan terbukti dari pembayaran bulan april 2022 biaya tetap. Sedangkan kecepatan Internet kami test di laptop dan handphone menyentuh angka 30 Mbps.

Artikel Terkait di Bali Service Computer

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

1.Pertanyaan dan komentar di blog ini dengan bahasa sopan dan jelas sesuai dengan artikel, spam/ iklan, sara akan di hapus.
2.Tidak melayani diskusi via sms dan WA hanya untuk pelanggan di tempat servis No Handphone WA: 085 238 900 600 - 089 541 090 1288
3 Artikel dilindungi hak cipta, menyalin, menyebarluaskan tanpa ijin seluruh/ bagian konten artikel akan kami laporkan ke DMCA.